Penulis : Dimaz Akbar
Kamis 08 Juni 2017
PROBOLINGGO,Kraksaan-Online.com - Dalam rangka mengisi bulan suci Ramadhan 1438 H dengan kegiatan ibadah, Cabang Dinas Pendidikan (Dispendik) Kecamatan Leces menggelar tadarus bersama yang diikuti oleh kepala sekolah, guru dan siswa se-Kecamatan Leces. Tadarus bersama ini dilaksanakan mulai 30 Mei hingga 22 Juni mendatang.
Tadarus bersama guru dan siswa se-Kecamatan Leces ini diikuti oleh 33 lembaga SD negeri dan swasta mulai pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB. Setiap hari rata-rata bisa menyelesaikan 2 juz dengan peserta tadarus 5 hingga 7 orang per lembaga.
Kepala Cabang Dispendik Kecamatan Leces Massajo mengungkapkan tadarus bersama ini bertujuan untuk membangun suasana silaturrahim dan kerjasama dalam mengimplementasikan pendidikan karakter melalui pendekatan membaca Al-Quran dengan tadarus bersama.
"Dalam tadarus bersama antara guru dan siswa ini terlihat ada sebuah suasana saling asah, asih dan asuh. Dimana ada yang membaca dan ada yang menyimak. Jika bacaannya salah saling mengingatkan," katanya.
Massajo mengharapkan agar kegiatan tadarus bersama ini dapat dijadikan sebuah program rutin berkelanjutan dan tahunan dalam rangka meningkatkan semangat dan minat serta kompetensi membaca dan memahami kandungan isi Al-Quran.
"Terlebih lagi kegiatan ini juga sebagai wujud syukur dan doa atas segala niknat dan karunia Allah. Terutama kesuksesan dan prestasi yang telah diraih oleh Kabupaten Probolinggo dibawah kepemimpinan Ibu Bupati. Semoga ke depan bisa menjadi kabupaten yang lebih meningkat, khususnya bidang pendidikan dan kesejahteraannya," harapnya. (maz)
Editor : Riska