Rumah warga yang rusak |Foto: istimewa |
Gunungsitoli,- Puluhan rumah warga rusak ringan hingga rusak berat diterjang angin puting beliung yang disertai hujan deras di desa moawo Kecamatan Gunungsitoli Kota Gunungsitoli, Rabu (19/02/2019) tadi malam sekitar pukul 00.30 wib.
Salah seorang warga di lokasi kejadian, Asirun Zebua kepada sejumlah wartawan mengatakan bahwa angin puting beliung itu awalnya tidak terduga dan datang begitu cepat.
"Awalnya terjadi hujan deras pada pukul 00.00 wib disertai petir dan tidak lama kemudian disertai angin kencang dari arah laut dan seketika atap rumah kami lepas tertiup angin," ujarnya sedih.
Kepala Desa Moawo Arisman Telaumbanua menuturkan, kejadian naas itu menghancur puluhan rumah warga yang ada di dusun I dan dusun II di desanya.
"Kita berharap pemerintah dapat memberikan perhatian serius kepada warga yang mengalami musibah ini," harapnya. (Budi Gea)