Youtube Error: Inilah Penjelasan Resmi Pihak Youtube

TECHNO - Rabu pagi(17/10/2018), situs Youtube Error dan sempat menjadi perbincangan netizen, namun kini sudah bisa kembali diakses.

Melalui media sosial, pihak Youtube mengucapkan terima kasih kepada pengguna."We're back! Thanks for all of your patience. If you continue to experience issues, please let us know."(Kami kembali! Terima kasih atas kesabaran anda. Jika anda menemui kendala lain, mohon beri tahu kami).

Diketahui YouTube kembali bisa diakses pukul 10.00 WIB.Sebelumnya server Youtube down sehingga pengguna tidak bisa mengakses Youtube.

Sebagian mengeluhkan tidak bisa mengakses Youtube, termasuk ketika streaming dan mengunggah video di platform tersebut.

Dilansir Tribunjateng.com dari Daily Star, situs streaming video populer itu offline atau tidak bisa diakses sejak beberapa waktu yang lalu.Akibatnya banyak yang melaporkan tentang pemberitahuan "500 Internal Error" ketika mencoba mengakses Youtube.

Begitu juga ketika Tribunjateng.com mencoba mengakses Youtube, muncul pemberitahuan eror tersebut.Rupanya server Youtube down tidak hanya terjadi di Indonesia, melainkan di berbagai negara di seluruh penjuru dunia.

Beberapa pemberitahuan yang didapat ketika membuka Youtube di antaranya adalah:

1. Sebuah kesalahan telah terjadi.

2. Kesalahan pemutaran. Ketuk untuk 
     mencoba lagi.

3. Koneksi ke server hilang.

4. Video ini tidak tersedia.

5. Ada yang salah. Ketuk untuk Mencoba 
    lagi.

Youtube eror (youtube/capture)Ramai diperbincangkan dan disebut di media sosial, pihak Youtube memberikan tanggapan atas keluhan itu.

"Thanks for your reports about YouTube, YouTube TV and YouTube Music access issues. We're working on resolving this and will let you know once fixed. We apologize for any inconvenience this may cause and will keep you updated."(Terima kasih atas laporan anda tentang isu saat mengakses Youtube, Youtube TV dan Youtube Musik. Kami sedang bekerja dan menyelesaikan masalah ini dan akan memberitahu anda ketika selesai. Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan yang anda rasakan, dan (kami) akan terus memberikan pemberitahuan).

#Server down

Sebelumnya diberitakan server down yang terjadi menyebabkan Youtube tidak bisa diakses, Rabu (17/10/18) pukul 08.30 WIB.

Hal ini diungkap oleh pengguna Youtube di media sosial.Sebagian mengeluhkan tidak bisa mengakses Youtube, termasuk ketika streaming dan mengunggah video di platform tersebut.

Dilansir Tribunjateng.com dari Daily Star, situs streaming video populer itu offline atau tidak bisa diakses sejak beberapa waktu yang lalu.

Akibatnya banyak yang melaporkan tentang pemberitahuan "500 Internal Error" ketika mencoba mengakses Youtube.

Begitu juga ketika Tribunjateng.com mencoba mengakses Youtube, muncul pemberitahuan eror tersebut.

Rupanya server Youtube down tidak hanya terjadi di Indonesia, melainkan di berbagai negara di seluruh penjuru dunia.

"Youtube servers are down worldwide right now" tulis @GW030D(Server Youtube down saat ini).

Situs Independen Down Detector yang bisa mengukur sebutan sosial untuk topik tertentu menunjukkan bahwa server down Youtube terjadi di Inggris, Eropa, Amerika Serikat.

Saat ini Youtbe tidak bisa dibuka, tidak bisa memutar video, dan hanya menampilkan bahwa ada kesalahan.

Beberapa pemberitahuan yang didapat ketika membuka Youtube di antaranya adalah:

1. Sebuah kesalahan telah terjadi.

2. Kesalahan pemutaran. Ketuk untuk 
    mencoba lagi.

3. Koneksi ke server hilang.

4. Video ini tidak tersedia.

5. Ada yang salah. Ketuk untuk Mencoba 
    lagi.

Ramai diperbincangkan dan disebut di media sosial, pihak Youtube memberikan tanggapan atas keluhan itu.

"Thanks for your reports about YouTube, YouTube TV and YouTube Music access issues. We're working on resolving this and will let you know once fixed. We apologize for any inconvenience this may cause and will keep you updated."

(Terima kasih atas laporan anda tentang isu saat mengakses Youtube, Youtube TV dan Youtube Musik. Kami sedang bekerja dan menyelesaikan masalah ini dan akan memberitahu anda ketika selesai. Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan yang anda rasakan, dan (kami) akan terus memberikan pemberitahuan).

Pantauan Tribunjateng.com, hingga saat ini 08.55 WIB laman Youtube masih tidak bisa diakses.

Berikut ini luapan resah dan gelisah netizen di dunia maya.

"Sebuah sejarah #youtubeisdown #Youtubedown." kicau @matriphe.

Sampai kapan Youtube Down

Lagi asyik dengerin lagu eh mati

Heran Youtube bisa down

Netizen: Youtube lagi down?

Youtube tidak dapat diakses

#Dikira HP eror

"Youtube lelah gengs... Padahal tadi udah bisa sekarang nge down lagi hhh." kicau @jjeniels.

"Aku kira jaringanku yang eror. Ternyata ups #YouTubeDOWN." @Didik_JR703

Sejarah Singkat Youtube

YouTube merupakan situs video sharing yang banyak digunakan untuk berbagi video. Mungkin Anda sudah akrab dengan situs yang satu ini.Namun tahukan Anda oleh siapa dan kapan YouTube berdiri?

Situs YouTube didirikan oleh mantan pekerja PayPal, Steve Chen, Chad Hurley dan Jawed Karim pada Februari 2005.

Dilansir dari Wikipedia, situs ini kemudian beralih menjadi milik Google pada akhir tahun 2006 hingga saat ini.

Sebagian besar konten di situs ini diunggah oleh individu. Namun beberapa perusahaan media seperti CBS, BBC, Vevo, Hulu dan dan beberapa perusahaan lain yang menayangkan materi mereka melalui situs ini sebagai bentuk program kerja sama.

Hurley dan Chen pertama kali mendapatkan ide untuk mendirikan situs ini karena mereka mengalami kesulitan untuk membagi video.

YouTube sendiri mulai menjadi startup teknologi setelah menerima investasi dari Sequola Capital sebesar USD 11.5 juta.

Video pertama yang diunggah di situs ini berjudul "Me at the zoo" yang menayangkan salah satu pendiri YouTube saat berada di Kebun binatang San Diego.

Video ini diunggah pada 23 April 2005 dan masih dapat dilihat hingga saat ini.

Saat ini pengguna internet dapat dengan mudah berbagi video melalui situs YouTube dengan hanya membuat channel yang dapat diregistrasi secara gratis.

#Kilas Youtube

1. Youtube didirikan pada bulan februari 2005 oleh 3 orang mantan karyawan paypai, yaitu Chad Hurley, Steve Chen dan Jawed Karim.

2. Pada awalnya kantor pusat Youtube terletak di lantai atas sebuah restoran Pizza dan Restoran jepang di San Mateo, California.

3. Video awal yang pertama kali di Upload di Youtube berjudul "Me at The Zoo", menampilkan Jawed Karim di kebun binatang San Diego. Hingga saat ini video tersebut masih dapat disaksikan di youtube.

4. Youtube meluncurkan Beta test pada bulan Mei 2005, 6 bulan sebelum official launching yang dilaksanakan pada bulan November 2005

5. Pada bulan juli 2006 atau 8 bulan setelah diresmikan, tercatat 65.000 video baru di upload ke situs Youtube setiap harinya, dengan 100 juta views per hari

6. Pemilihan nama www.youtube.com mengakibatkan masalah bagi sebuah situs bernama mirip,

7. Pada bulan Oktober 2006, Google Inc. membeli Youtube senilai 1,65 miliar US $

8. Pada tahun 2007 Youtube telah mengkonsumsi Bandwidth menyamai besarnya Bandwidth keseluruhan internet di dunia pada tahun 2000

9. Pada bulan juni 2008 majalah Forbes memberitakan bahwa pendapatan Youtube selama tahun 2008 diperkirakan mencapai 200 juta US $

10. Pada tahun 2008 Youtube mendapatkan penghargaan George Foster Peabody Award dan karena telah menjadi "Speakers Corners" dan ikut berjasa dalam pengembangan demokrasi dan kebebasan berpendapat

11. Saat ini Youtube menjadi situs online Video provider paling dominan di Amerika serikat, bahkan mungkin dunia, dengan menguasai 43 persen pasar. Diperkirakan 20 Jam durasi video di upload ke Youtube setiap menitnya dengan 6 miliar views per hari. (*)

Sumber : tribunnews.com

Subscribe to receive free email updates: