Kwarran Gerakan Pramuka Leces Serahkan Bumbung Kemanusiaan

Penulis : Syamsul
Jum'at, 12 Mei 2017


Probolinggo,KraksaanOnline.com - Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kecamatan Leces menyerahkan bumbung kemanusiaan kepada Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Probolinggo. Bumbung kemanusiaan sebesar Rp 5.841.000 ini diserahkan secara langsung oleh Ketua Kwarran Gerakan Pramuka Kecamatan Leces Kak Massajo.

Bumbung kemanusiaan ini diperoleh dari hasil pengumpulan beberapa lembaga pendidikan. Sumbangan yang diperoleh jumlahnya bervariasi, minimal sebesar Rp 97.000 dan maksimal sebesar Rp 750.000.

Ketua Kwarran Gerakan Pramuka Kecamatan Leces Kak Massajo menyampaikan bahwa pengumpulan bumbung kemanusiaan ini bertujuan untuk membangun rasa kepedulian dan empati atas terjadinya gempa bumi di berbagai daerah, terutama di Ponorogo dan sekitarnya yang dikoordinir terpusat satu posko di Kwarcab Gerakan Pramuka Probolinggo.

"Serta melatih para insan pramuka agar peka terhadap penderitaan dan musibah kemanusiaan," katanya.

Menurut Kak Massajo, menghimpun dana bumbung kemanusiaan hingga mencapai Rp 5.841.000 bukanlah hal mudah. Dalam hal ini Kwarran Gerakan Pramuka Kecamatan Leces diawali dengan niat ikhlas dengan mengirim surat ke lembaga-lembaga menghimpun dan mengingatkan via telp, SMS, WhattsApp (WA) dan lain sebagainya.

"Perlu kesabaran dan sentuhan bahasa-bahasa yang santun dan persuasif, Kwarran Gerakan Pramuka Kecamatan Leces siap menerima apapun jenis sumbangan yang penting bermanfaat. Bahkan ada berupa beras kita uangkan, setelah terhimpun dan setor  kita laporkan melalui rakorev (rapat koordinasi dan evaluasi)," pungkasnya.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :