Purek 3 Uncen: UKM-KMK Uncen Berhasil Cetak Kader-Kader yang Siap Terpakai

Foto bersama usai  kegiatan LK2 .(foto: Marselo/KM)

Jayapura, (KM)-Unit Kegiatan Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Katolik Universitas Cenderawasih (UKM-KMK Uncen) menggelar Latihan Kepemimpinan Tingkat Dua (LK2), pada hari  (17/02/17) kemariin bertempat  Aula Pertanian dan Perkebunan, Waena, Jayapura, Papua. 

Kegiatan tersebut tanpa ragu dibuka langsung oleh Pembantu Rektor Tiga (PR3), Fredrick Sokoy. S.sos. M.si, dengan memasangkan Nametek kepada peserta Pengikut Latihan Kepemimpinan Tingkat Dua.

"UKM-KMK Uncen telah berhasil mencetak kader kader yang mampu terpakai dalam berbagai bidang di Papua bahkan di pusat," ujar Purek 3, Fredrick Sokoy  kepada media ini saat diwawancara. 

Dari sisi managerial, lanjut Sokoy, mereka sangat unik dan dari sisi leadership banyak Alumni UKM-KMK yang telah berhasil menjadi alat pemandu yang berada di garis terdepan dari berbagai link yang berada di sekitar Papua bahkan Pusat.

UKM-KMK Bersama Purek 3, setelah usai kegiatan LK2.(Foto: Marselo/KM)

"Anak tangga kepemimpinan yang di lakukan KMK Uncen melalui proses pelatihan kader  terbukti bahwa, mereka telah memberikan kontribusi yang sangat hebat terhadap anak tangga yang terdapat di tingkat fakultas maupun tingkat universitas,  lebih khususnya di Sivitas Akademika Universitas Cenderawasih," katanya.

Selain itu, Badan Pengurus UKM-KMK, Marthen N. Taiget juga mengatakan, tujuan adanya kegiatan LK2 untuk memproduk kader-kader katolik  yang bermilitan baik itu di tingkat universitas maupun berbabagai link yang berada di luar Sivitas Akademika Uncen. 

Liputor: Marchelino Kudiai
Editor: Manfred/KM

Subscribe to receive free email updates: