http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Kim Min Jae Terbaru Hari Ini -Kim Min Jae dan Kim So Hyun memang ikut ambil bagian di drama "Guardian : The Lonely and Great God" ("Goblin"). Meski hanya menjadi cameo, peran keduanya bisa dibilang menjadi kunci utama dari drama yang dibintangi Gong Yoo cs tersebut.
Dalam sebuah wawancara belum lama ini, Kim Min Jae pun buka-bukaan soal perasaannya bisa bekerja sama dengan Kim So Hyun. Sebagai seorang junior di dunia akting, aktor berusia 20 tahun itu mengaku ketagihan beradu akting dengan Kim So Hyun.
"Karena syuting drama ini sangat padat, kami tak banyak bicara satu sama lain. Tapi aku melihat jika akting senior Kim So Hyun sangat bagus. Sebagai lawan mainnya, aku sampai berkata pada diriku sendiri, 'Apa ada akting yang lebih bagus darinya'," ujar Kim Min Jae.
"Dia berada di level yang sempurna. Dia adalah sosok senior yang membuatku berharap bisa bekerja sama lagi dengannya di masa depan nanti," imbuh Kim Min Jae.
Sementara itu, Kim Min Jae dan Kim So Hyun berhasil menampilkan kisah cinta tragis dari raja dan ratu muda kerajaan Goryeo. Meski hanya muncul sesekali di "Goblin", chemistry kuat keduanya selalu berhasil membuat penonton terbawa perasaan.