http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Won, Rin dan San Terbaru Hari Ini -"The King Loves" sukses membuat antusias lantaran faktor para pemain yaitu Siwan, Yoona Girls' Generation dan Hong Jong Hyun. Namun tak ada salahnya jika kita menilik lebih dulu seperti apa sinopsis drama sageuk berlatar kerajaan dinasti Goryeo ini.
Diangkat dari novel, plot cerita "The King Loves" berpusat pada Wang Won, putra mahkota Goryeo. Sosoknya tampan dan gagah namun memiliki ambisi untuk menaklukkan apapun. Ia berteman dekat dengan Wang Rin yang masih keluarga kerajaan dan menjadikannya pengawal.
Won dan Rin rupanya sama-sama memiliki kenangan menyakitkan. Saat masih kecil, keduanya gagal menyelamatkan gadis yang tumbuh bersama mereka yaitu Eun San (Yoona). Mereka tumbuh dengan rasa bersalah karena tak mampu melindungi San.
Won dan Rin yang beranjak dewasa kemudian berkelana demi bertemu dengan pria bijak yang terkenal di Goryeo. Namun mereka malah bertemu San yang mengaku sebagai pria yang dicari. Itu sebabnya dalam foto adegan, San tampak mengenakan pakaian pria.
Won, Rin dan San akhirnya terlibat perdebatan seru yang mengubah hubungan mereka. Pertemuan yang meruapakan titik penting tiga karakter utama "The King Loves" ini kabarnya ditampilkan dalam episode kedua.
"The King Loves" siap tayang perdana usai "Rebel: The Thief Who Stole People" Yoon Kyun Sang yang dijadwalkan tamat 9 Mei mendatang. Bagi yang penasaran dengan kisah cinta segitiga Siwan, Yoona dan Hong Jong Hyun pastinya jangan sampai melewatkan drama MBC ini.