HorasSumutNews - Berita Terkini Terbaru Hari Ini - Bukan rahasia lagi jika Kim Heechul Super Junior dan Hani EXID merupakan idol yang berteman dekat. Bahkan mereka sudah seperti kakak adik. Apalagi saat ini mereka menjadi MC "Weekly Idol" untuk sementara.
Baik Heechul maupun Hani memang dikenal dengan sifat gokilnya. Bisa ditebak hal konyol apa yang terjadi jika keduanya gokil bareng.
Seperti yang mereka lakukan baru-baru ini. Heechul mengunggah dua postingan di Instagramnya pada Minggu (11/9). Dua-duanya adalah video singkat yang dibuatnya dengan aplikasi Snow.
Salah satu postingan menampilkan Heechul dan Hani memiliki jambang tipis dengan alis super tebal. Sedangkan yang satunya lebih unyu. Mengingat mereka memilih filter anjing dan kelinci imut-imut lengkap dengan kacamata bulat bening.